Sabtu, 07 Agustus 2010

Kecanggihan HP ProBook 5220m Spesifikasi dan Harga

Pakar Iklan Kecanggihan HP ProBook 5220m Spesifikasi dan Harga: HP kembali merilis notebook ProBook seri M terbaru, HP ProBook 5220m yang berdesain tipis dan ringan dengan performa yang memukau.“Meski berdesain minimalis dengan bobot 1,5 kg dan hanya berukuran 12,1″, notebook generasi kedua yang dikemas dengan lapisan finishing alumunium ini memiliki performa yang sangat memahami kebutuhan profesional,notebook ini ditargetkan untuk kalangan prosumer, SMB, atau professional independent seperti dokter dan pengacara.

Seperti pada seri ProBook generasi pertama, desain seri 5220m juga bebas dari kandungan merkuri dengan keyboard berdesain unik dan spill resistant berkat Mylar tipis tahan air, sehingga keyboard tetap aman dari tumpahan air kopi.

Notebook yang bertahan hingga 4 jam ini dilengkapi dengan fitur-fitur inovatif, diantaranya HP QuickLook 3 dan HP QuickWeb yang dapat langsung diaktifkan hanya dengan menggunakan satu tombol.

“Dengan fungsi HP QuickLook 3 dan HP QuickWeb, pengguna dapat langsung melihat dan membuka fungsi Outlook dan browser dalam hitungan detik meski notebook dalam keadaan mati,” ungkap Yohan Wijaya, Market Development Manager HP Business Notebook, HP Indonesia. “Dengan fitur ini, pengguna tidak perlu menunggu waktu boot up Windows untuk mengirim dan menerima e-mail, juga berselancar di dunia maya.” imbuhnya. Lebih lanjut Yohan mengatakan, HP ProBook 5220m juga dilengkapi dengan fitur keamanan Face Recognition yang mengenali struktur tulang wajah pengguna.

HP ProBook 5220m tersedia dalam pilihan model dengan prosesor terbaru Intel Core i3 dengan harga US$ 799 dan Intel Core i5 seharga US$ 899 dan dilengkapi layar LED beresolusi 1280×800 pixel, port-port D-Sub, HDMI, webcam, serta koneksi nirkabel Wi-Fi Sumber

Related Post:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar